Tenga—Jalan di Desa Tawaang Kecamatan Tenga, sejak lama belum diperbaiki. Bahkan, janji-janji Pemkab Minsel hingga kini belum dilakukannya. Untuk itu, sebagaimana keinginan warga Tawaang supaya Bupati Christiany Eugenia Paruntu, SE untuk menindaklanjuti jalan pedesaan.
Menurut Andries Pontoh, tokoh masyarakat Desa Tawaang Raya, bahwa jalan dan infrastruktur desa kami sudah lama tak diperbaiki. ‘’Herannya, semenjak bupati lama dijanjikan akan di hotmix. Bahkan, setelah Tetty Paruntu menjadi bupati, dijanjikan pula akan di hotmix. Namun, hampir dua tahun berselang menjabat bupati belum juga dibantu,’’ tanya Pontoh.
Menurutnya, kalau mau dilihat hampir semua jalan desa di Minsel sudah di hotmix. Kenapa justru jalan Desa Tawaang tak di aspal. Berarti, apakah Pemkab Minsel pilih kasih dengan pembangunan jalan desa.
‘’Maka dari itu, pembangunan jalan pun harus merata sama. Pemkab Minsel jangan pilih kasih, bahkan jalan pedesaan yang hampir dengan perkotaan banyak yang belum tersentuh aspal hotmix. Dengan demikian, menjadi kerinduan kita semua supaya jalan Tawaang Raya pun diperhatikan,’’ ungkapnya.
Kepala Dinas PU Minsel, Joutje Tuerah, ST Msi menjelaskan, bahwa anggaran APBD 2012 pun hanya sedikit. ‘’Yang pasti, semua jalan pedesaan akan mendapat jatah. Seperti di hotmix dan lain sebagainya. Dan Pemkab Minsel tak ada istilah pilih kasih dengan pembangunan jalan,’’ sebut Tuerah. (and)