Ratahan – Empat hari pasca pelaksanaan pemungutan suara dalam rangka Pemilihan Umum Kepala Daerah Kabupaten Minahasa Tenggara, kini aktivitas warga mulai kembali seperti semula. Sebagian besar mulai sibuk dengan pekerjaan masing – masing. Petani ke kebun, nelayan kembali melaut, serta pedagang berjibaku di pasar dan usahanya.
Demikian juga yang terpantau BeritaManado.com di ibukota Ratahan, Senin (17/6) hari ini. Jalan di pusat kota mulai macet pada jam – jam tertentu karena arus lalulintas dan aktivitas perdagangan di pasar dan pertokoan mulai normal.
Meski demikian, cerita bersambung soal hasil Pemilukada 13 Juni 2013 lalu masih terus saja pelengkap perbincangan warga saat sedang ngumpul di warung, arisan, bahkan kantor pemerintah sekalipun. Warga yang dahulunya berseberangan karena mendukung calon masing – masing, kini terkumpul dalam satu wadah mirip dengan ‘warong bacirita’.
“Sebagai warga biasa, selesai Pemilukada itu berarti tuntas sudah perbedaan pendapat. Sekarang masing – masing orang mulai sibuk dengan bagaimana mencari uang untuk menghidupi keluarga,” ungkap Dewi Miha.(ang)