Manado – Pola hidup bersih telah menjadi kampanye pemerintah selama ini.
Namun apa jadinya, sampah menumpuk yang tidak langsung diangkat mobil sampah berada tepat di samping kawasan sekolah di jalan Tololiu, kelurahan Tingkulu, kecamatan Wanea, tepatnya di samping SMP Negeri 7 Manado.
Terpantau BeritaManado.com, meskipun terdapat tempat sampah namun sampah bertebaran di luar bak menimbulkan bau menyengat dan sangat mengganggu kenyamanan masyarakat yang melintas termasuk anak-anak sekolah.
“Hampir setiap hari sampah menumpuk disini tidak langsung diangkat. Kami yang bersekolah disini merasa sangat terganggu apalagi bau yang menyengat,” ujar Karen, salah-satu pelajar yang bersekolah di kawasan tersebut, Jumat (4/8/2017).
Pemerhati kota, Dino Sekoh, mengingatkan pemerintah melalui instansi teknis terkait memperhatikan kebersihan kota untuk menjamin kenyamanan masyarakat.
“Apalagi disitu terdapat beberapa sekolah yakni SMAN 7, SMAN 2 dan SMPN 7. Tumpukan sampah berada di samping kiri SMPN 7, meskipun sudah diluar pagar sekolah namun bau yang menyengat dari tumpukan sampah tersebut sangat mengganggu kenyamanan guru dan pelajar,” tukas Dino Sekoh. (JerryPalohoon)