Bitung – Alasan pengajuan cuti panjang Plt Kadis Pariwisata Pemkot Bitung, Victorine Lengkong menimbulkan sejumlah pertanyaan.
Beredar kabar jika pejabat cantik Pemkot itu mengajukan cuti panjang untuk mengurus proses pernikahan yang akan dilangsungkan di Pulau Dewata dalam waktu dekat ini.
Baca juga: Victorine Lengkong, Birokrat Cantik yang Populer di Medsos
Namun kabar itu dibantah Kepala BKD PP Pemkot Bitung, Franky Ladi yang menurutnya alasan Victorine mengajukan cuti panjang bukan dalam rangka menikah.
“Kalau untuk nikah ada aturannya sendiri misalnya harus ada ijin pimpinan dan sampai sejauh ini yang bersangkutan belum mengajukan ijin itu,” kata Franky, Rabu (18/04/2018).
Soal alasan kata dia, tidak mempengaruhi karena ketentuan tidak mengkhususkan.
Bisa untuk urusan keluarga atau yang lain tergantung yang bersangkutan.
“Sesuai ketentuan cuti, itu adalah hak setiap ASN yang sekurang-kurangnya lima tahun tidak pernah mengambil cuti,” katanya.
Informasi soal Victorine akan menikah lagi, juga dibantah Sekretaris Daerah Kota Bitung, Audy Pangemanan.
Ia menyatakan, untuk ASN ada prosedur tersendiri jika ingin menikah, seperti ijin pimpinan serta ketentuan lainnya.
“Sampai saat ini Ibu Victorine belum mengajukan ijin itu dan jika memang akan nikah pasti saya sudah terima undangannya,” kata Audy.
Sementara itu, upaya konfirmasi kepada Victorine hingga berita ini dipublish tak membuahkan hasil.
Pasalanya, semua nomor baik WhatApp sudah tidak bisa dihubungi semenjak ia mengajukan cuti.
Termasuk akun facebook, twitter dan instagram juga dalam keadaan tidak aktif, padahal sebelumnya Victorine adalah salah satu pejabat yang paling gampang dihubungi baik itu via telepon maupun media sosial untuk melakukan konfirmasi.
(abinenobm)
Baca juga:
- Victorine Lengkong Tak Lagi Jabat Kadis Pariwisata Bitung?
- Posisinya Digantikan Victorine Lengkong, Ini Pesan Ellen Sutrisno
- Fotonya Viral di Medsos, Victorine Lengkong Diundang Deddy Corbuzier Tapil di Hitam Putih
- Ini Kiat Victorine Lengkong Tingkatkan Pelayanan Bagian TUP