Palangkaraya – Walikota Manado, Dr. Ir. GS. Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA, Rabu (8/5) menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IX Apeksi 2013.
Walikota dalam sambutannya mengatakan bahwa berbagai bahasan dan hasil diskusi dari masing-masing daerah telah terformulasikan dengan baik dan akhirnya dapat menghasilkan program kerja Apeksi tahun 2014.
“Hasil yang dicapai Ini merupakan suatu capaian yang luar biasa, yang lahir dari semangat serta komitmen yang kuat dari seluruh peserta Rakernas untuk terus menerus-menerus memperluas wawasan dan meningkatkan kapasitas pemerintah kota, khususnya dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel,” kata Walikota.
Lebih lanjut disampaikan oleh Walikota bahwa apa yang dihasilkan dalam Rakernas merupakan amanah yang harus diperjuangkan. “Saya berharap kebersamaan kita tidak hanya terhenti dalam kegiatan forum ini, tetapi dapat dikembangkan di forum-forum kerja sama lainnya,” harapnya.
Walikota mengingatkan kembali beberapa catatan Mendagri saat pemukaan Rakernas, yaitu tentang penyelesaian e-KTP di wilayah masing-masing kota, penyelesaian RTRW yang sudah sangat dibutuhkan dan pemberdayaan/pembinaan sektor informal. Rakernas X Apeksi tahun 2014 akan dilaksanakan di kota Dumai, provinsi Riau. Kota yang jadi cadangan pelaksanaan adalah Batu, Bima dan Surabaya.(*/eka)