Bitung, BeritaManado.com – Kapolres Bitung, AKBP Indrapramana H SIK memantau proses vaksinasi covid-19 yang digelar jajarannya, Sabtu (26/06/2021).
Vaksinasi itu digelar di Aula Kompleks Polri Pinokalan dimulai dari pukul 08:00 sampai 13:00 Wita.
Menurut Kapolres Bitung, vaksinasi massal itu digelar dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021 dengan tujuan mendukung program pemeritah untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini atas kerjasama Polres Bitung dengan Dinas Kesehatan Pemkot Bitung yang melibatkan vaksinator dari Nakes Puskesmas Danowudu dan Puskesmas Girian Weru,” kata Kapolres.
Dalam vaksinasi itu, kata dia, ada sebanyak 401 warga masyarakat meneriam vaksin tahap I setelah melewati proses pendaftaran dan pemeriksaan kesehatan.
“Jumlah Vaksin Sinovac yang disediakan sebanyak 84 vial, terpakai 41 vial sedangkan sisanya 43 vial dikembalikan ke Gudang vaksin RSUD Manembo-nembo Kota Bitung,” katanya.
Adapun penerima vaksin tahap I ini bakal kembali vaksinasi tahap II tanggal 28 dan 29 Juni 2021.
(abinenobm)