Manado – Excellent University adalah sebuah visi besar yang sementara dijalankan oleh pimpinan Unsrat dibawa kepemimpinan Prof.DR.D.Rumokoy,SH,MH.
Berbagai pembenahan terus dilakukan oleh pihak Unsrat guna mencapai visi besar tersebut. Lihat saja demi mencapai visi tersebut Unsrat benar-benar serius dalam menangani pembangunan fisik yang ada di kampus.
Gedung-gedung dengan skala besar terus dibangun. Sampai-sampai danau yang dibangun oleh rektor pada periode sebelumnya agar ada suasana sejuk di kampuspun ditimbun guna membangun gedung.
Tapi, ada yang ironis dalam upaya pembangunan dan penimbunan tersebut. Yang mana timbunan tersebut tidak dikelola alias tidak diberdayakan sehingga hanya menjadi timbunan sampah.
Hal ini sunguh memprihatinkan, berdasarkan pantauan beritamanado beberapa minggu ini timbunan yang berada dibekas taman danau tersebut tidak pernah diperhatikan. Akhirnya menjadi timbunan sampah.
“Kami berharap pihak Unsrat dalam hal ini yang menangani kebersihan dapat menciptakan suasana yang asri. Sebab ini cukup meresak pandangan dari seluruh civitas bahkan masyarakat kampus,” tutur salah satu mahasiswa yang tidak ingin ditulis namanya.(gn)