Kawangkoan, BeritaManado.com — Dengan diresmikannya Tugu Kawangkoan, Kamis (5/7/2018) malam kemarin, maka dengan sendirinya akan mendorong bagi terwujudnya wajah baru Kota Kuliner yang juga akan segera dicanangkan.
Demikian penuturan Ketua Harian Panitia Pulang Kampung Kumawangkoan 2018 Stefen Supit kepada BeritaManado.com usai rangkaian acara pentahbisan dan peresmian Tugu Kawangkoan tersebut.
“Menurut saya keindahan Tugu Kawangkoan ini tidak akan berarti apa-apa jika warga masyarakat yang memiliki tempat usaha dan rumah tinggal tidak berbedah diri mempercantik bangnan terutana di sekitar tugu,” ungkap Supit.
Ditambahkannya, jika masyarakat meresmpon kehadiran Tugu Kawangkoan ini, maka bisa dipastikan pusat kota Kawangkoan akan menunjukkan wajah barunya yang lebih memiliki daya tarik bagi wisatawan lokal, nasional maupun internasional.
(Frangki Wullur)