Tondano – Tri wulan pertama di tahun 2014 ini, sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kabupaten Minahasa belum bisa berbuat banyak. Pasalnya, hampir seluruh SKPD agenda kegiatannya baru akan action pada tri wulan kedua. Maka dari itu, tidak heran kalau kepala SKPD mengatakan saat ini kegiatan masih jalani rutinitas kantor alias biasa-biasa saja.
Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Korengkeng mengakui bahwa memang sebagian besar SKPD baru akan memulaikan program kegiatan seperti yang tertata dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2014 pada tri wulan kedua. Namun, Korengkeng membantah jika jajarannya tidak ada yang dikerjakan.
“Justeru pada tiga bulan pertama ini, SKPD bersangkutan akan mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk realisasi program pembangunan pada tri wulan berikutnya. Meski agak sedikit santai, namun kinerja para kepala SKPD tetap akan dievaluasi. Hal ini berhubungan dengan pernyataan Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow beberapa waktu terkait roling pejabat eselon dua dan tiga,” ungkap Korengkeng. (Frangki Wullur)