Amurang – Santer terdengar kabar bahwa calon bupati Minahasa Selatan incumbent Christiany Eugenia Paruntu, SE telah mengantongi Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Bupati Minsel yang familiar disapa Tetty Paruntu ini dengan tegas menyatakan bahwa tidak benar bahwa dirinya sudah mengantongi KTA PDIP.
“Siapa bilang?, itu tidak benar. Sampai saat ini saya masih kader Partai Golkar dan siapapun yang ingin berpasangan atau mengusung saya, berarti harus menerima tanpa ada syarat KTA atau lainya,” tukas istri Wakil Ketua Komisi I DPRD Provinsi Sulut Kristovorus Decky Palinggi. SE.
Tetty menjelaskan bahwa, jikalau tidak ada partai yang mengusungnya, pilihanya adaah jalur independen, dimana sudah mempersiapkan sedikitnya 100 ribu foto copi KTP sebagai salah satu persyaratan pasangan untuk jalur independen.
Disentil pasangan yang diinginkan kandidat kuat calon Bupati Minsel 2015-2020 ini, dengan tegas menyampaikan bahwa, yang terpenting berdasarkan hasil survey cukup tinggi. Akan hal ini, sebagaimana hasil survey bahkan dari tim yang sudah disiapkan dan dijalankan Tetty Paruntu ini berbagai kalangan yang tingkat elektabilitasnya tinggi.
“Tentu pasangan saya nantinya, elektabilitasnya tinggi dan sesuai survey nantinya,” kata Tetty Paruntu. (sanlylendongan)