Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Kota Manado

Telah Layani 280 Ribu Penumpang Sejak Januari, Bandara Sam Ratulangi Buka Posko Lebaran

by Sri Surya
Minggu, 24 April 2022, 18:49 pm
in Kota Manado, Wisata dan Kuliner
A A
  • 1share
Pembukaan Posko Lebaran di Bandara Sam Ratulangi

Manado — Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran kembali dilaksanakan di Bandara Sam Ratulangi Manado.

Posko ini diselenggarakan dalam rangka memonitor serta memastikan kelancaran, keamanan serta keselamatan para pengguna jasa angkutan udara yang tiba maupun berangkat melalui Bandara Sam Ratulangi Manado.

Pembukaan Posko Terpadu telah dilaksanakan di area lobi bandara pada Sabtu (23/4/2022).

Dalam sambutannya, Minggus E.T Gandeguai selaku General Manager Bandara Sam Ratulangi Manado menyampaikan, Posko Terpadu Angkutan Udara akan dilaksanakan selama 16 hari mulai tanggal 25 April-10 Mei 2022, melibatkan TNI/POLRI, Kantor Otoritas Bandara Wilayah VIII dan Kantor Kesehatan Pelabuhan.

Minggus mengatakan, selama periode Januari hingga Maret 2022 Bandara Sam Ratulangi Manado telah melayani sebanyak 280 ribu penumpang.

Hal ini menunjukkan, telah terjadi peningkatan jumlah pergerakan penumpang sebanyak 26% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

“Diperkirakan pergerakan penumpang akan mencapai 56 ribu selama periode Posko dan akan mencapai puncaknya pada 29 April 2022 atau h-3 lebaran dengan total pergerakan penumpang yang tiba dan berangkat mencapai 3.800 penumpang,” ujar Minggus.

Lebih lanjut, Minggus menyampaikan, pergerakan pesawat dan kargo akan turut mengalami peningkatan, di mana pergerakan pesawat akan mencapai 589 dibanding periode posko tahun lalu yang hanya sebanyak 289 pergerakan pesawat.

Sedangkan untuk kargo akan naik 6% dengan total sebesar 708 ton jika dibandingkan periode posko tahun lalu.

“Musim mudik Lebaran tahun ini menjadi momentum bagi kita semua untuk dapat bangkit dan tetap optimis. Olehkarenanya, mari kita pastikan arus mudik lebaran kali ini berjalan dengan aman, nyaman, dan lancar sesuai ketentuan yang berlaku dengan tetap fokus dalam penerapan protokol kesehatan,” kata Minggus.

(***/srisurya)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 1share
Tags: Bandara Sam Ratulangibandara sam ratulangi manadoMinggus GandeguaiPosko Lebaran

Berita Terkini

Dukung Permintaan Perjalanan, Scoot Tambah Penerbangan ke Kota Wisata

10 Mei 2025
Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

9 Mei 2025
Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

9 Mei 2025
Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

9 Mei 2025
Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

9 Mei 2025

Catatan Pastor Johanis Mangkey Tentang Paus Leo XIV

9 Mei 2025
Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

9 Mei 2025
Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

9 Mei 2025
Pdt Yandi Manobe Pimpin Paskah Oikumene Pemkab Minut, Joune Ganda Sampaikan Harapan Ini

Pdt Yandi Manobe Pimpin Paskah Oikumene Pemkab Minut, Joune Ganda Sampaikan Harapan Ini

9 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.