Tondano – Tim Bola Voli Puteri Sulawesi Utara, DKI Jakarta dan Jawa Timur punya peluang besar menjadi jawara pada ajang PON Mini Bola Voli Indor 2016 yang diselenggarakan di Gedung Wale Ne Tou Tondano.
Pada pertandingan keempat Tim Sulut berhasil mengandaskan perlawanan Kalimantan Timur dengan akor 3-0 (25-19, 25-12 dan 25-20). Di pertandingan selanjutnya DKI Jakarta menaklukkan Papua 3-1 (25-17, 22-25, 25-20 dan 25-22). Jawa Timur menyusul dengan kemenangan atas Riau 3-0 (25-13, 25-12 dan 25-17).
Babak Final sendiri akan digelar Minggu (31/7/2016) siang ini di lokasi yang sama. PON Mini ini akan memperebutkan Piala Bupati Minahasa dan total uang tunai sebesar Rp 260 juta.
“Setiap kali digelar pertandingan sangat terlihat antusiasme masyarakat yang datang menonton. Khusus untuk final dipastikan jumlah penontong akan semakin bertambah lebih banyak dari hari-hari sebelumnya. Untuk pengamanan sudah dikordinasikan pengamanan dengan pihak terkait,” kata Ketua Umum Panitia PON Mini 2016 Siby Sengke SSos MAP. (***/frangkiwullur)