Manado, BeritaManado.com — Partai Golkar akan segera mengumumkan pengganti Azis Syamsuddin sebagai Wakil Ketua DPR RI.
Pengumuman tersebut rencananya akan dilakukan Rabu (29/9/2021) besok.
Azis Syamsuddin mengundurkan diri dari jabatan Wakil Ketua DPR RI setelah menjadi tersangka kasus suap di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Partai Golkar mulai menggodok nama-nama kadernya yang akan menggantikan Azis Syamsuddin sebagai Wakil Ketua DPR RI.
“Ketua Umum Partai Golkar akan mengumumkan dan menyerahkan usulan Golkar kepada Ketua DPR pada hari Rabu (28/9),” kata Ketua Badan Advokasi Hukum dan HAM DPP Partai Golkar Supriansa di Jakarta, Selasa (28/9/2021) sebagaimana diberitakan Suara.com jaringan berita BeritaManado.com.
Menurut Supriansa, sebenarnya Partai Golkar pada Senin (27/9/2021) malam telah menggelar rapat pleno untuk mengambil keputusan mengenai siapa yang akan menggantikan Azis Syamsuddin.
Namun, menurut dia, diputuskan bahwa Ketua Umum Partai Golkar akan mengumumkan dan menyerahkan nama tersebut.
“Rabu besok itu sekalian mengumumkan dan menyerahkan usulan dari Golkar kepada Ketua DPR,” ujarnya.
Supriansa enggan menyebutkan siapa nama kader Golkar untuk menggantikan Azis Syamsuddin karena Ketua Umum Golkar yang akan mengumumkan langsung.
Dalam mengumumkan dan menyerahkan usulan nama kader Golkar sebagai Wakil Ketua DPR, kata dia, Ketua Fraksi Partai Golkar Kahar Muzakar dan Sekretaris Fraksi Partai Golkar Adies Kadir akan mendampingi Airlangga.
(AnggawiryaMega)