Manado, BeritaManado.com – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Stela Runtuwene meminta Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Sulut agar memprioritaskan para pekerja lokal dalam pelaksanaan Pekerjaan Fisik di setiap Kabupaten Kota.
Menurut Stela, perlunya untuk mengakomodir para pekerja lokal, selain dapat membatu masyarakat lokal, tetapi juga akan berdampak pada hasil pekerjaan lebih baik.
“Sebab dengan adanya pekerja dari masyarakat lokal ini, mempermudah pekerjaan. mereka lebih mengetahui kondisi wilayah mereka,” tukas Stela Kamis, (3/11/2022) di kantor DPRD Provinsi Sulut.
Lanjut Sstela, Terjadi di beberapa daerah ada pekerjaan fisik yang semua pekerjanya di ambil dari luar daerah tersebut tanpa memanfaatkan pekerja lokal.
“Kalau bisa, ini harus dilakukan di semua daerah ketika ada pekerjaan fisik. rekrut pekerja lokal,” tegas Stela.
Disamsping itu juga Kepala Dinas PU Provinsi Sulut Alexander Watimena berkomitmen untuk melakukan koordinasi di tingkat pelaksana agar mengutamakan pekerja lokal dalam melaksanakan pekerjaan fisik di setiap Daerah.
(Erdysep Dirangga)