Amurang – Badan Pusat Statistik (BPS) Minsel melakukan Sosialisasi Pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016 di Minahasa Selatan (Minsel), Jumat (1/4/2016) di ruang Soputan Hotel Sutan Raja Amurang.
Sambutan Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu, SE dibacakan oleh Wakil Bupati Franky Donny Wongkar, sekaligus membuka acara tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati menekankan pentingnya pelaku usaha menunjang pelaksanaan Sensus Ekonomi di tahun 2016 ini.
Sebanyak 216 petugas dikerahkan untuk melakukan sensus ini.
“Sensus Ekonomi yang merupakan pendataan lengkap yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistk (BPS) untuk mendapatkan semua informasi di bidang ekonomi. Dalam tahun 2016 ini dilibatkan sekitar 216 petugas PCL dan PML”, ujar Kepala BPS Minsel Ferdinand Didi Terok, S.Sos, M.Si.
Petugas yang akan melakukan pendataan mulai tanggal 1-31 Mei 2016 akan mendatangi seluruh tempat usaha atau perusahaan non pertanian. Hasil Sensus Ekonomi 2016 merupakan pondasi bagi pengukuran kegiatan usaha di Indonesia termasuk Minsel.
Diharapkan akan bermanfaat bagi pengusaha bahkan sampai masyarakat luas. Terok menambahkan, data yang diberikan akan digunakan sebagai perencanaan serta pengambilan kebijakan serta evaluasi pemerintah.
Bagi pelaku usaha untuk mengetahui posisi, peluang serta daya saing usaha dan masyarakat akan menerima manfaat dari kebijakan ekonomi yang diambil pemerintah. Sosialisasi kali ini turut diundang Pemerintah daerah dan pelaku usaha yang ada di Minsel. Pemkab Minsel diwakili oleh Kabag Perekonomian Adrian Sumuweng.(tr05)