Manado – Ribuan umat Muslim di Kota Manado dan sekitarnya memadati lapangan upacara Mapolda Sulawesi Utara (Sulut) untuk menunaikan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah, Rabu (05/06/2019), pagi.
Bertindak selaku Imam Sholat, yakni Imam Masjid Nurul Jihad Polda Sulut, Iptu (P) H. Nasir Bone, dengan Khotib Ketua PHBI Kota Manado, H. Amir Liputo.
Sholat dimulai tepat pukul 07.00 WITA, berlangsung dengan khusyuk dan khidmat.
Khotib dalam khotbahnya, mengulas tentang sejarah peradaban Islam di Indonesia juga dunia. Ia mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan momen Hari Raya Idul Fitri ini sebagai sarana meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Sesaat usai sholat, Kapolda Sulut, Irjen Pol R. Sigid Tri Hardjanto didampingi istri, Ny. Nunuk Sigid Tri Hardjanto dan para Pejabat Utama, bersilaturahmi dan berhalal bi halal dengan seluruh jamaah.
Ditemui usai kegiatan, Kapolda mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin, kepada seluruh umat Muslim.
“Mari kita terus jaga situasi keamanan dan ketertiban,” ajaknya.
Sementara itu Ketua PHBI Kota Manado menambahkan, pihaknya mengapresiasi pengamanan yang dilakukan oleh personel Polda Sulut dan jajaran.
“Terima kasih kepada Pak Kapolda dan seluruh jajaran dalam pengamanan rangkaian Idul Fitri ini, sehingga bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” pungkasnya.
Terpantau, jalannya Sholat Idul Fitri tersebut mendapat pengamanan dari personel Polda Sulut, yang berjaga sejak beberapa saat sebelum sholat dimulai. Penjagaan dilakukan mulai dari Jalan Bethesda depan Mapolda, sekitar lokasi sholat dan area parkir.
(***/MiltonPantouw)