Perahu nelayan yang hilang melaut ditemukan warga di perairan Basaan saat dilakukan pencairan
Mitra, BeritaManado.com – Hingga kini keberadaan Herman Rotikan (53), nelayan Desa Buku Utara, Kecamatan Belang, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) belum diketahui warga dan keluarganya pasca pamit melaut, Sabtu (25/3/2018).
Upaya warga selama berjam-jam melakukan pencarian di lautan hanya mendapati perahu bersama mesin ketinting yang terapung di perairan Basaan pada Minggu dini hari. Oleh sejumlah nelayan, perahu milik Herman ditarik ke Pantai Belang, Minggu (25/3) sekira pukul 07.00 pagi.
Kepala Desa Buku Utara Rio Lembong mengatakan, perahu milik Herman pertama kali ditemukan warga Desa Ponosakan Belang bernama Iksan Kending di laut depan Basaan sekitar 20 mil. Hanya saja saat ditemukan Herman Rotikan sudah tidak berada di perahu.
“Perahu sudah ditemukan, tetapi yang bersangkutan tidak ada di atas perahu,” tulis Rio di akun sosialnya.
Kapolsek Belang AKP S Budimantoyo membenarkan adanya peristiwa orang hilang di Perairan Basaan. Diungkapkannya, hasil penelusuran pihaknya memperoleh informasi adanya penyakit yang diderita Herman Rotikan yakni darah tinggi dan diabetes.
“Kemungkinan korban mengalami pusing kemudian jatuh ke laut,” duga Kapolsek.
Lanjut dikatakan Budimantoyo, setelah menerima laporan pihaknya langsung mengambil langkah koordinasi dengan semua pihak demi upaya menemukan nelayan yang hilang.
“Kami sudah berkoordinasi dengan BPB dan tim SAR Mitra guna melakukan pencarian korban,” pungkas Budimantoyo.
(rulan sandag)