Manado, BeritaManado.com — Melchizedek Manongko dan Sally Koseng berhasil menjadi Putra dan Putri Remaja KGPM Beprestasi 2023 pada malam Grand Final, Rabu (26/4/2023).
Melchizedek Manongko dan Sally Koseng mendapatkan gelar tersebut setelah unggul dari para finalis lainnya.
Berada di panggung yang megah, Melchizedek dan Sally menerima penilaian tertinggi juri dengan penampilan dan bakatnya.
Di malam grand final ini, 20 finalis melewati tahapan penilaian yang diawali dengan pengenalan, tarian, speech competition hingga tanya jawab di babak tiga besar.
Adapun juri pada Grand Final Remaja KGPM Berprestasi 2023 adalah Stefan Obaja Voges, finalis Putri Indonesia 2023 asal Sulut, Elisa Lumintang dan Ketua Majelis Gembala KGPM, Gbl Fera Mamesah Lintong.
Seribuan jemaat dari berbagai gereja Sidang KGPM ikut memeriahkan grand final yang dipusatkan di Ball Room The Sentra Hotel Manado.
Sebelumnya, para finalis telah melewati berbagai rangkaian pendidikan dan pelatihan hingga proses karantina.
Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda dan Wali Kota Andrei Angouw mengapresiasi sekaligus mendukung penuh semua rangkaian acara Pemilihan Remaja KGPM Berprestasi 2023.
Adapun Ketua Umum Panitia RKB 2023 dijabat pnt Hanny Sumakul dibantu Ketua Harian Keyri Tampi dan Sekretaris Rogredeon Theopani.
(Alfrits Semen)