Manado – Perisiwa kekerasan disejumlah daerah yang disinyalir merupakan otak dari teroris untuk memperkeru situasi keamanan seperti Lampung dan Poso membuat daerah Sulawesi Utara (Sulut) waspada.
Isu yang beredar di masyarakat bahwa saat ini sejumlah teroris telah memasuki Kabupaten Bolaang Mongondow ditepis oleh Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang.
Menurut Sarundajang isu bahwa teroris itu sudah memasuki daerah Bolmong itu tidak benar. Tetapi bagi dia hal tersebut harus tetap diwaspadai.
“Pengamanan teroris, akan tetap dilakukan, mengantisipasi teroris itu tidak ada, kalau informasi bahwa teroris ada di Bolmong itu tidak benar, siapa yang lacak itu?. Bisa saja itu teroris sudah ada disei pa torang juga, karena itukan kita tidak tahu, cuma kewaspadaan kita tingkatkan, terpaksa sweping dimana-mana akan kita lakukan itu saja,” jelas Sarundajang kepada BeritaManado.com.