Manado – Hal menarik disampaikan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey terkait rumah dinas pejabat Pemprov Sulut yang terletak di Bumi Beringin akan digusur.
Menurut Olly Dondokambey, selain tidak akan dianggarkan dalam anggaran perbaikan, rencananya akan digusur untuk penataan.
“Akan ada penataan di Bumi Beringin, jadi rumah-rumah yang so (sudah) rusak sudah tidak dianggarkan untuk diperbaiki, so mo se rata,” tegas Olly Dondokambey.
Dia menambahkan, rencana Pemprov penggusuran rumah dinas tersebut dimaksudkan untuk penataan yang nantinya akan digunakan untuk wilayah publik dan lainnya. (rizath polii)