Tondano – Menanggapi argumen warga mengenai cukup tingginya angka kecelakaan lalu lintas yang diduga disebabkan oleh produk otomotif dari negeri sakura Jepang, Kasat Lantas Polres Minahasa AKP Risno Luas pun angkat bicara. Menurutnya kecelakaan terjadi karena unsur kelalaian pengendara itu sendiri.
Kecelakaan tidak mengenal jenis kendaraan bermotor, apakah itu mahal atau murahan, semuanya punya risiko yang sama. Jika saja warga masyarakat dapat mematuhi semua peraturan lalu lintas yang ada, maka potensi kecelakaan apapun yang ada di jalan raya pasti dapat ditekan sekecil mungkin.
“Jadi tidak benar pendapat warga tersebut. Sesuai data yang telah dievaluasi, kecelakaan yang terjadi disebabkan dari ketidakpatuhan terhadap aturan yang ada. Banyak pemuda mengendarai ranmor dalam keadaan mabuk, tidak memakai helm, dan lain sebagainya. Selain itu yang paling dominan adalah mengendarai kendaraan dengan kecepatan yang tinggi,” ungkap Luas.(ang)