Manado – Guna menunjang Akreditasi dan pelayanan, Universitas Sam Ratulangi meresmikan gedung baru Dekanat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sam Ratulangi (FEB Unsrat), Jumat (8/3/2019).
Diketahui gedung baru tersebut diresmikan oleh Wakil Rektor Prof. Dr Ir. Grevo Soleman Gerung M.Sc mewakili Rektor Unsrat Prof. Dr. Ir. Ellen Joan Kumaat M.Sc DEA bersama-sama dengan Dekan FEB Unsrat, Dr. Drs. Herman Karamoy Ak. M.Si.
Adapun sebelum pengguntingan pita persmian, Pdt S G A Roeroe MTh memimpin dalam doa.
Dalam sambutannya, Dekan FEB Unsrat, Dr. Drs. Herman Karamoy Ak. M.Si mengajak mahasiswa untuk terlibat dalam penelitian dan pengembangan fakultas.
“Dengan adanya bangunan ini, semoga bisa menunjang akreditasi dan menunjang pendidikan dan belajar mengajar fakultas yang lebih baik lagi,” tandas Herman Karamoy,” katanya.
Setelahnya, Rektor yang diwakili oleh Wakil Rektor bidang akademik Prof. Dr. Ir. Grevo Soleman Gerung M.Sc dalam sambutannya mengatakan bahwa Fakultas Ekonomi dan Bisnis ini harus ada ikatan yang kuat yang menyebabkan ada bangunan ini. Dengan ikatan yang kuat maka lanjutnya, jaminan terhadap akademik itu muncul dengan melihat banyaknya mahasiswa yang akan datang ke fakultas tersebut.
“Bangunan ini ada karena ada kualitas manajemen di fakultas ini. Dengan begitu fakultas harus mempertahankan kualitas yang sudah ada. Saya harap Fakultas Ekonomi dan Bisnis diprogramkan bisa ada Akreditasi Internasional untuk dua program studi di tahun 2020,” ujar Prof Grevo Gerung.
FEB Unsrat juga ditantang Prof Grevo Gerung untuk menerima mahasiswa asing, karena FEB memiliki program International Business Administration (IBA), karena menurutnya, yang dicari orang asing adalah belajar ekonomi Indonesia, sehingga kalau Unsrat berani membuka/menerima mahasiswa asing, maka FEB akan lebih baik lagi.
“Berusahalah untuk mempertahankan kualitas pendidikan,” tandasnya menutup sambutan.
(***/PaulMoningka)