Jakarta – Ratusan juta berhasil dikumpulkan Kerukukan Keluarga Kawanua (KKK) Pusat bekerjasama dengan Forum Pengurangan Resiko Bencana Sulut dalam konser amal “Senandung untuk Negeri” atau Charity untuk Manado, Rabu (5/2/2014). Konser yang digelar di Hard Rock Cafe, Pacific Place Jakarta pukul 16.00 – 23.00 Wib menghadirkan sederatan band dan artis terkenal serta dihadiri langsung Walikota Manado, Vicky Lumentut bersama istri.
“Total dana yang terkumpul Rp430 juta dalam konser amal yang digelar semalam,” kata Humas KKK Pusat, Berty Lumempouw kepada redaksi beritamanado.com, Kamis (6/2/2013).
Menurutnya, dalam konser amal tersebut, grup band Slanklah yang paling banyak menyumbang yakni sebesar Rp160 juta, kemudian disulut Once sebesar Rp10 juta dan sederatan artis lainnya yang menyumbang Rp5 jutaan.
“Abdi Slank menyumbangkan gitarnya untuk dilelang dan menghasilkan Rp100 juta, demikian pula Ridho Slank ikut melelang gitarnya Rp30 juta dan lagu Slank berjudul Seperti Para Koruptor laku Rp30 juta,” katanya.
Once sendiri kata Lumempouw lewat lagunya Dealova berhasil menyumbang Rp10 juta dan artis-artis lainnya seperti Glen serta Connie Constantia juga berhasil membuahkan sumbangan. “Sumbangan juga ada dari para pengunjung dan total semuanya Rp430 juta,” katanya.
Dana yang terkumpul itu kata Lumempouw akan diserahkan dalam waktu dekat ini ke Kota Manado. Dan jumlah sumbangan yang masuk disaksikan langsung walikota Manado yang mengikuti acara penggalangan dana untuk para korban bencana Kota Manado.
Adapun deretan artis yang hadir dalam konser amal Senandung untuk Negeri adalah Slank, Once, Glenn Fredly, Musikimia, Ermy Kulit, Connie Constantia, Alexa, Kerispatih, The Titans, Soul id, Yacko, Intan Ayu & The Hammers, JFlow, The Fly, Cherrybelle, Angela Nazar, Supergirlies, Barrry Likumahua Project, Roy Boomerang, Pee We Gaskins, Lala Karmela , The Painkillers, Budi Doremi, Antique, Pop the Disco, All in Band, Mariyos, Respito dan ARockGuns.(abinenobm)
Baca juga: