Amurang, BeritaManado – Sejumlah pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) pada Rabu (25/1/2017) diperiksa kesehatannya secara gratis di Aula Lantai 4 Kantor Bupati Minsel.
Sejumlah pemeriksaan dilakukan mulai dari pemeriksaan Jantung, pemeriksaan Darah, pemeriksaan kadar Gula dan Kolesterol.
“Pemeriksaan kali ini merupakan pemeriksaan deteksi faktor resiko penyakit tidak menular seperti penyakit jantung, diabetes dan kolesterol. Keuntungan dari pemeriksaan hari ini adalah hasilnya akan didapatkan saat ini juga,” ujar Sarman, SKM, MKes Kepala UPT Kementrian Kesehatan kepada BeritaManado.com.
Pemeriksaan kali ini dalam rangka mensuport Ulang Tahun ke-14 Pemkab Minsel yang merupakan hasil kerjasama dari Dinas Kesehatan Minsel dengan Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit, Kementrian Kesehatan RI.
Ditambahkannya, dalam pemeriksaan ini, kami menargetkan 200 peserta. Bahkan untuk tindak lanjut disediakan 2 orang konseling dan kalau diperlukan obat akan langsung diberikan.
Pemeriksaan kesehatan ini tampak dihadiri juga oleh Sekdakab Minsel Drs. Danny Rindengan, Kepala Inspektorat Adrie Keintjem, Camat Modoinding Harits Lokas dan Wakil Ketua DPRD Minsel Frangky Lelengboto, ST, serta sejumlah pimpinan SKPD dan ASN di Minsel.(TamuraWatung)