Manado, BeritaManado.com – Pemerintah kota Manado selalu siap berkoordinasi dengan pemerintah provinsi Sulawesi Utara pada setiap pembangunan infrastruktur publik seperti jalan, drainase dan lainnya.
Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) yang saat ini menjabat Sekkot Manado, Peter Karl Bart Assa ST, MSc, PhD.
“Karena memang idealnya seperti itu. Pemerintah kota Manado selalu siap berkoordinasi agar pembangunan infrastruktur jalan misalnya, terencana baik,” jelas Bart Assa kepada BeritaManado.com, Minggu (29/7/2018).
Sebelumnya, pembangunan, rehabilitasi dan pelebaran jalan terangkat pada rapat pertanggungjawaban APBD 2017 antara Komisi 3 bersama Dinas PUPR Provinsi Sulawesi Utara di ruang rapat DPRD Sulut, beberapa waktu lalu.
Komisi 3 melalui wakil ketua komisi Amir Liputo memberikan rekomendasi dan catatan kepada Dinas PUPR terkait pembangunan infrastruktur jalan.
“Pembangunan drainase dan pelebaran jalan Dinas PUPR provinsi harus berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota,” tandas Amir Liputo.
Hal lainnya yang menjadi catatan Komisi 3 kepada Dinas PUPR adalah pembangunan jembatan di Kelurahan Tumumpa, Tuminting, dekat Tempat Pelelangan Ikan (TPI).
“Ruas Boulevard ke Molas pembangunan jembatan anggaran pembebasan sudah di Praskim. Juga pelebaran jalan ke Kalait di Mitra dan lubang-lubang di Jalan Soekarno serta kondisi jalan di tempat-tempat lain,” tandas Amir Liputo yang juga legislator Sulut dapil Manado ini.
(JerryPalohoon)