Manado – Usia muda, cerdas, populer namun santun menjadi modal bagi Vanda Sarundajang, Aditya Didi Moha, Jackson Kumaat, dan Jerry Sambuaga untuk merebut kursi di DPR RI pada Pemilu 2014.
Utamanya faktor usia menjadi daya tarik bagi keempat figur ini. Karena faktor itu, mereka kemudian bakal mudah menjaring pemilih pemula dan cerdas sebagai konstituen.
“Pertama karena muda, kemudian santun dan berkiprah bagus dalam organisasi sehingga kami langsung jatuh hati pada bung Jacko (Jackson Kumaat, red),” seru Milka Pajouw dan Christi, dua mahasiswi Fakultas Ekonomi Unsrat asal Manado, Senin (10/6).
Figur Vanda Sarundajang dan Jerry Sambuaga popularitasnya melebar hingga ke daerah kepulauan di Sulut. Fans utamanya? Siapa lagi kalau bukan kalangan muda usia.
“Kalau disuruh memilih, saya bakal bingung menentukan antara ibu Vanda dan Jerry, soalnya kedua tokoh ini bisa jadi pemimpin masa depan,” kata Magda Rumewo, mahasiswi keperawatan asal Melonguane Kabupaten Talaud.
Persaingan Jacko, Vanda, Jerry juga Didi Moha bakal ketat. Namun Donny Montolalu, enterpreneur muda dari Paslaten Minahasa Utara, yakin keempatnya berpeluang meraih kursi di Senayan kendati bakal berebutan dengan tokoh politisi gaek seperti Olly Dodokambey, EE Mangindaan dan Victor Mailangkay.
“Lihat saja nanti,” imbuh Donny. (alf)