Undangan pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Bitung
Bitung – Proses pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Bitung resmi digelar PDI Perjuangan, Selasa (19/5/2015). Pendaftaran bakal calon sendiri digelar di Kantor DPD Sulut oleh tim penjaringan gabungan DPD dan DPC Kota Bitung dengan sistim undangan.
Menariknya, dari daftar nama yang diundang untuk mengikuti pendaftaran, nama Maurits Mantiri sendiri tidak ada. Padahal, Mantiri sendiri merupakan satu-satunya calon yang diusulkan pengurus seluruh PAC di Kota Bitung untuk dicalonkan dalam Pilkada.
Dari bocoran surat undangan sendiri, ada delapan nama calon yang diundang PDI Perjuangan untuk mendaftar hari ini. Yakni Mikson Tilaar, Eva Sarundajang, Maya Dudundu, Hengky Honandar, Santy Gerald Luntungan, Deny Sumolang, Nabsar Badoa dan Cindy Wurangian.
Sementara itu, hingga berita ini dipublikasikan, upaya konfirmasi ke sejumlah pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Bitung belum membuahkan hasil.(abinenobm)