Amurang – Petani cengkih di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) khawatir dengan harga cengkih yang kian merosot. Padahal kebutuhan anak sekolah mendesak.
Sebelumnya, harga cengkih hampir menyentuh diharga Rp200 ribu perkilogram. Namun belakangan harga cengkih turun drastis yakni mencapai Rp90 ribu perkilogram.
Wendo warga Amurang yang juga petani cengkih merasa resah dengan dropnya harga cengkih. Dia berharap ada solusi dari pemerintah.
”Kami sangat berharap pemerintah mencari solusi terkait turunnya harga cengkih. Kalau perlu mencari tahu jika ada pedagang yang bermain curang soal harga,” pintanya.
(Isak Mamoto)