KAWANGKOAN – Ketua Tim Pemenangan CNR-DJT, Edwin Kawilarang, menegaskan dirinya tidak gentar menghadapi serangan terhadap dirinya dan CNR-DJT dalam Pemilukada Minahasa ini.
“Saya Edwin Kawilarang, anak Minahasa, hanya murni ingin terlibat menentukan siapa yang pantas memimpin minahasa. Saya ingin meneruskan perjuangan ayah saya membangun Minahasa, dan saya mempertaruhkan reputasi untuk memenangkan pasangan yang bersih dan jujur ini. Saya tidak gentar dan tidak ingin kalah,” kata Edwin saat temu kangen dengan keluarga besar Kawilarang di Kawangkoan dan Langowan.
Edwin yang juga anggota DPR RI ini menjelaskan, rakyat Minahasa tidak boleh terganggu dengan isu-isu gelap yang bertebaran saat ini. Sebab isu tersebut bertujuan untuk membutakan hati nurani rakyat Minahasa dalam memilih pemimpin Minahasa yang tepat.
“Kita terus berjuang bersama dalam menentukan pemimpin Minahasa yang tepat. Bagi saya, menjadi tim pemenangan CNR-DJT karena melihat calon ini adalah orang yang bersih, jujur dan tidak mempunyai masalah,” jelasnya.
Melihat komitmen itu, keluarga besar Kawilarang, rakyat Kawangkoan dan Langowan yang bertemu langsung dengan Edwin, bergembira mendengar kejujurannya. Sosok Edwin menjadi panutan bagi rakyat Minahasa.
“Kita semua senang, bisa bakudapa, menjadi lebih dekat dengan pak Edwin. Kami percaya perjuangan pak Edwin untuk Minahasa memiliki niat yang bersih dan jujur. Kami berada dalam barisan pak Edwin untuk Minahasa ini,” kata Jantje Supit, salah satu tokoh masyarakat.
Sementara itu, dihadapan Edwin, para mantan pejuang dan keluarga besar Permesta menyatakan sikap agar pemerintah Republik Indonesia, menyatakan almarhum Alexander Evert Kawilarang sebagai pahlawan nasional. (*)