Manado – Tanda tanya alasan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado tidak menggelar peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) akhirnya terjawab.
Kepada BeritaManado, Kepala Bagian Humas dan Protokeler Pemkot Manado, Franky Mocodompis menjelaskan, untuk peringatan Harkitnas di lingkungan Pemkot Manado dikoordinir langsung oleh Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo).
“Sebagaimana lazimnya di Pemkot Manado, Harkitnas dilaksanakan oleh Dinas Kominfo. Dan saya sudah konfirmasi ke Kadis Kominfo, menurut beliau, Harkitnas Pemkot Manado akan dirangkaikan dalam Pembukaan kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Relawan TIK (RTIK) Nasional,” tutur Mocodompis.
Ditambahkannya, selain dirangkaikan dengan Rakernas tersebut, pada waktu bersamaan akan digelar Festival Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional yang akan dilaksanakan di Kota Manado. Dalam acara tersebut akan dihadiri langsung oleh Menteri Kominfo, Tifatul Sembiring.
“Wajar jika timbul pertanyaan dari masyarakat kenapa Pemkot tidak melaksanakan upacara Hardiknas,” ujar Mocodompis, sebagaimana yang dikutip melalui layanan pesan BlackBerry Mesangger pribadinya. (leriandokambey)
Baca juga:
- “Jas Merah” Pemkot Manado
- Waworuntu: Harkitnas dan FesTIK Disatukan
- Setiap Sejarah Harus Diperingati
- Pemkot Lupa atau Tak Ingat Kapan Harkitnas