Tomohon – Rangkaian perayaan Jumat Agung atau peringatan kematian Yesus Kristus dan Kebangkitan Tuhan Yesus atau Paskah di sejumlah gereja di Kota Tomohon Jumat 6 April dan Minggu 8 April 2012 berlangsung aman dan tenang.
Kondisi ini dapat dilihat hampir di seluruh gereja yang ada di Kota Bunga dimana dipadati oleh jemaat dan umat yang mengadakan kebaktian serta ibadah Jumat Agung dan Paskah. “Syukurlah seluruh rangkaian ibadah perayaan Jumat Agung dan Paskah di Kota Tomohon berlangsung aman sehingga jemaat boleh beribadah dengan tenang. Terima kasih kepada seluruh pihak terkait dan aparat keamanan yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik,” ujar Revol Mangulu, salah satu jemaat yang berhasil ditemui beritamanado.com, Minggu 8 April 2012.
Kapolres Tomohon AKBP Marlien Tawas SH MH saat dihubungi mengatakan bahwa pihaknya sampai dengan hari ini, Senin 9 April 2012 masih tetap mengadakan pengamanan terhadap sejumlah tempat ibadah. “Pengamanan sampai dengan hari ini dan untuk pengamanan kami menempatkan satu personel untuk satu gereja. Secara total untuk pengamanan lima hari, ada 128 personel per hari,” ujar Tawas seraya menambahkan kondisi kambtibmas Tomohon tetap kondusif, tidak ada gangguan keamanan sehingga jemaat boleh beribadah penuh hikmat.
Sementara itu, dari jajaran Pemerintahan Kota Tomohon dikabarkan bahwa Plt Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak bersama besar melangsungkan ibadah perayaan Jumat Agung dan Paskah di Gereja Maranatha Paslaten, dimana Eman juga bertindak pelayanan khusus di jemaat tersebut. “Dalam ibadah Paskah di Gereja Maranatha, hadir juga sejumlah pejabat dari Pemkot Tomohon. Dan pada hari itu juga telah diresmikan Pastori Jemaat Eben Heazer Woloan,” ujar Kabag Humas Pemkot Tomohon, Ruddie Albert Lengkong SSTP. (iker)