Kotamobagu, BeritaManado.com – Penjabat (Pjs) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Agus Fatoni mengajak kepada seluruh pasangan calon (Paslon) di Pilkada serentak tahun 2020 membagikan Alat Pelengkap Diri (APD) kepada masyarakat.
Hal ini dikatakan Fatoni menindak lanjuti imbauan Menteri Dalam Negeri (Mendagei) Tito Karnavian dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Corona virus disease atau Covid-19.
“Kepada paslon juga untuk door to door membagikan APD kepada masyarakat, dengan ini akan dapat membantu menurunkan penularan Covid-19,” kata Agus Fatoni disela-sela kunjungan di Kotamobagu pekan lalu.
Dirinya juga mengajak seluruh masyarakat untuk dapat berpartisipasi dalam mensukseskan pilkada serentak yang berlangsung pada 9 Desember 2020.
Mari kita semua ikut berpartisipasi dan menggunakan hak pilih kita dengan sebaik-baiknya dalam rangka mensukseskan Pilkada dan tetap menjaga suasana yang kondusif, aman, damai dan tentram,” terangnya.
Soal paslon peserta Pilkada 2020 membagikan APD ke masyarakat telah disampaikan Mendagri Tito Carnavian dalam Webinar yang bertemakan “Pilkada Berintegritas 2020” yang disiarkan live Humas Kemendagri.
Menurut Tito Karnavian, dirinya menilai pemanfaatan hand sanitizer dan masker yang ditempeli gambar atau nomor urut paslon sebagai bahan kampanye jauh lebih efektif dibandingkan menggunakan baliho.
“Masker lebih efektif daripada baliho, baliho itu statis, yang nonton orangnya lewat-lewat itu aja. Tapi kalau masker bisa masuk sampai ke gang-gang, ke pasar, tempat ibadah. Orang ngobrol pasti melihat muka. Sebetulnya yang pakai masker pasangan calon dia menjadi ajang promosi,” kata Mendagri Tito.
(Guesman Laeta)