Tondano – Pengunduran diri big boss MNC Group, salah satu perusahaan media nasional Harry Tanoesudibyo baru-baru ini cukup mengejutkan pengurus dan kader Partai Nasional Demokrat. Namun hal tersebut dinilai tidak akan sampai mempengaruhi soliditas partai di tanah Minahasa. Keputusan HT tersebut dikhawatirkan akan berdampak pada kekuatan partai yang tak lama lagi akan mengkuti Pemilihan Umum 2014.
Hal itu diungkapkan Ketua DPD Partai NasDem Minahasa Denny Rompas kepada beritamanado.com Selasa (22/1) siang via telepon genggamnya. “Itu hal yang wajar dalam dunia politik. Kadang karena diterpa berbagai macam issu seorang kader partai manapun bisa mundur. Akan tetapi adapula yang secara tiba-tiba mengumumkan diri mundur tanpa penjelasan yang jelas. Itulah demokrasi,” ujar Rompas.
Lebih lanjut dikatakan Rompas, bawa Partai NasDem Minahasa akan tetap solid. Selain itu, dukungan kepada Surya paloh sebagai ketua umum juga akan tetap sama kuatnya. Dalam kaitannya dengan Pemilu 2014 nanti, Rompas mengungkapkan bahwa Partai NasDem Minahasa sudah mempersiapkan kader-kader terbaiknya untuk bertarung memperebutkan kursi legislatif dari 4 daerah pemilihan yang ada.(ang)