
KEMENANGAN Olly-Steven sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Sulut 2021-2024 yang bersinergi dengan kemenangan Calon PDI Perjuangan di Kabupaten/Kota di Sulut dapat dianalisis melalui dalil Oliver H. Woshinsky dalam bukunya Explaining Politics: Culture, Institutions and Political Behaviour” (2008) Salah satu postulat analisis adalah Part III.15 tentang “The personality of political leaders (h.291-309).
Menurut patologi psikologi dan politik psychopathology and politics Woshinsky, Olly – sejauh pengamatan saya – tergolong administrator yang fokus pada detil pengorganisasian day-to-day burreaucratic tasks.
Olly dalam format Wooshinsky bukan tipe agitator atau theorist Olly menurut parameter Woshinsky masuk dalam kategori politician with a program orientation enjoy collecting information, analizing consequenses, drafting measures, and bringing about desired changes Politisi dalam kategori ini adalah one political type contributes to the rational discussion of policy issues, working via compromise to achieve reasonable solutions to society’s problens.
Berdasar paham dasar tsb saya telah menjadi bagian pemenangan Olly-Steven.
Syukurlah pemahaman saya yang terbatas dan dibantu teori Woshinsky ternyata benar.
Mari jo torang majukan Sulut sebagai “pulau kebangsaan” yang baik bagi Negara Republik Indonesia.
(***/Max Wilar, pernah Wakil Ketua BPC GMKI Jakarta dan Alumnus ALDEC (Tozanso Club) Japan)