MANADO – Proses pembangunan rumah sakit bertaraf internasional di Manado yaitu Siloam Hospital Manado yang bertempat di pusat kota, eks Matahari Departemen Store, kompleks pertokoaan depan Dandren 131 Santiago, dianggap tidak layak ketika dikorelasikan dengan konsep pembangunan kota Manado.
Noviati, MURP pakar Tataruang Kota kepada beritamanado menyampaikan, bahwa pemerintah perlu meninjau kembali pembangunan Hospital Siloam yang sementara dalam proses pembangunan.
“Pemerintah kota Manado seharusnya mempunyai master plan pembangunan per kawasan, sehingga nantinya proses pengembangan pembangunan tidak tumpang tindih. Sebab jelas-jelas di sebagian lahan tersebut adalah lahan pertokoan,” paparnya, pagi tadi.
Maka menurut Noviati, “saya selalu memberi masukan kepada pemerintah
kota bahwa proses pembangunan kota harus direncanakan sampai 20 tahun kedepan. Nah, kalau seperti ini maka jangan sampai pemkot hanya mempunyai perencanan kota satu atau tiga tahun kedepan,” tegasnya. (gn)