Manado – Anggota Pansus DPRD Sulut pembahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur tahun 2016, Denny Harry Sumolang mengungkapkan pembangunan infrastruktur menjadi penyebab bencana banjir di beberapa kota dan kabupaten.
Legislator PKPI dapil Bitung dan Minut ini mencontohkan banjir yang terjadi di Kota Bitung banyak diakibatkan oleh pembangunan perumahan.
“Dimana ada proyek pembangunan infrastruktur seperti perumahan disitu pasti terjadi banjir. Kedepan pemerintah termasuk dinas kehutanan lebih tegas pada perizinan, misalnya pembangunan perumahan dan pemukiman dengan cara merambah hutan,” ujar Denny Sumolang pada rapat pembahasan LKPJ Gubernur, Kamis-Jumat (6-7/4/2017).
Kadis Kehutanan Pemprov Sulut, Herry Rotinsulu mengakui banjir di Kota Bitung, Tomohon dan Kabupaten Minahasa beberapa waktu lalu diakibatkan pembangunan perumahan.
“Misalnya Tomohon dan Minahasa dari dulu tidak pernah banjir, perlu pengendalian tata ruang. Mengamankan hutan dari perambahan kami melakukan penambahan tenaga harian lepas,” jelas Herry Rotinsulu. (JerryPalohoon)