Manado – Bank Rakyat Indonesia (BRI) sebagai salah satu mitra Polri akan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada seluruh Personel.
Demikian halnya dengan Kantor Wilayah BRI Suluttenggo-Malut, yang telah menjalin kemitraan dengan Polda Sulut sejak tahun 2008 dalam hal penyaluran gaji Personel, berusaha meningkatkan pelayanan serta kemudahan akses dengan membangun Kantor Kas BRI Polda Sulut.
Kantor Kas BRI Polda Sulut yang selama ini berada di dalam Mapolda (area lobi lantai 1), dinilai kurang representatif.
Atas inisiatif pihak BRI dan Polda Sulut, maka disepakati untuk membangun Kantor Kas yang baru dengan lokasi di luar gedung Mapolda, tepatnya di sisi kiri Mapolda (pintu masuk area parkir).
Mengawali pembangunan Kantor Kas tersebut, ditandai dengan peletakan batu pertama di lokasi pembangunan, Senin (16/3).
Peletakan batu pertama diawali oleh Pendeta Hendrik Tendean, S.Th, yang didahului dengan doa. Selanjutnya berturut-turut oleh Kapolda Sulut Brigjen Pol. Drs. Jimmy Palmer Sinaga, SH, M.Hum, Pemimpin Wilayah (Pimwil) BRI Suluttenggo-Malut Osbal Saragi, dan terakhir oleh Karo Sarpras Polda Sulut Kombes Pol. Drs. Endang Syafruddin.
Pimwil BRI Suluttenggo-Malut dalam sambutan singkatnya mengatakan bahwa biaya pembangunan kantor kas ini seluruhnya ditanggung oleh pihak BRI dan selanjutnya akan dihibahkan kepada Polda Sulut.
Pimwil menambahkan, pembangunan kantor kas tersebut bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan akses bagi para Personel maupun masyarakat.
Sementara itu Kapolda Sulut menyambut baik pembangunan Kantor Kas yang terpisah dari gedung Mapolda. Menurut Kapolda, ada beberapa aspek yang mendasari pembangunan ini yaitu: aspek kenyamanan, tata ruang dan pelayanan.
Kapolda berharap dengan kantor kas yang baru nanti, dapat bermanfaat bagi seluruh Personel. Acara yang berlangsung sederhana ini juga dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Sulut, Staff Kanwil BRI serta perwakilan pelaksana pembangunan. (ads/risat)