Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Agama dan Pendidikan

Pelatihan Analis Kimia Jadi Langkah Strategis Unsrat Manado Menuju PTNBH

by Jenly Wenur
Selasa, 10 September 2024, 20:24 pm
in Agama dan Pendidikan, Kota Manado
A A
  • 2shares
Pelatihan analis kimia di Unsrat Manado, Selasa (20/9/2024).

Manado, BeritaManado.com — Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado mengadakan pelatihan bagi analis kimia yang berlangsung pada hari Selasa (10/9/2024).

Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya Unsrat untuk memperkuat kompetensi sumber daya manusia (SDM) serta mendukung transformasi status universitas dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Badan Layanan Umum (BLU) menjadi PTN Badan Hukum (BH).

Rektor Unsrat, Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng IPU ASEAN menekankan pentingnya pengembangan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Terpadu dan unit kerja lainnya sebagai langkah strategis dalam perjalanan menuju PTNBH.

Prof Berty menegaskan bahwa fasilitas layanan seperti laboratorium harus mampu menghasilkan pendapatan bagi universitas sehingga dapat mendukung kemandirian finansial institusi.

Rektor juga menyoroti pentingnya akreditasi laboratorium dalam memastikan kompetensi dan kualitas layanan yang diberikan.

“Akreditasi laboratorium menjadi sangat penting karena akan menentukan tingkat kompetensi dan kualitas layanan yang diberikan, tidak hanya untuk mahasiswa dan dosen, tetapi juga untuk peneliti serta pihak eksternal lainnya,” ungkap Prof Berty.

Dalam sambutannya, Prof Berty berharap agar pelatihan ini dapat menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kualitas SDM Unsrat dalam menghadapi tantangan masa depan.

“Ini persiapan untuk menghadapi tantangan ke depan,” tambahnya.

Pelatihan ini juga menghadirkan narasumber yang berkompeten di bidangnya, yaitu Taufik Abdillah Natsir SSi MSc PhD dan Fitriana Maharjanti SSi MSc dari Laboratorium Penelitian dan Pengujian Terpadu Universitas Gadjah Mada (UGM).

Kehadiran para ahli ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pengetahuan yang mendalam bagi para peserta dalam upaya meningkatkan keterampilan teknis dan analitis di laboratorium.

Dengan adanya pelatihan ini juga diharapkan memperkuat posisi universitas dalam upaya mencapai status PTNBH.

Transformasi ini akan membawa manfaat tak hanya bagi civitas akademika Unsrat, tetapi juga masyarakat.

Dengan peningkatan kualitas laboratorium dan penelitian yang lebih terakreditasi akan turut berkontribusi pada peningkatan layanan kepada masyarakat.

(jenlywenur)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 2shares
Tags: akreditasianalis kimiaBerty Sompielaboratoriumptn badan hukumptn bluunsrat manado

Berita Terkini

Partai Golkar Bentuk Tim Hilirisasi untuk Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Subianto

Partai Golkar Bentuk Tim Hilirisasi untuk Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Subianto

10 Mei 2025

Dukung Permintaan Perjalanan, Scoot Tambah Penerbangan ke Kota Wisata

10 Mei 2025
Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

Bupati Joune Ganda Tugaskan Ruben Lengkong Jabat Kadispora Minut

9 Mei 2025
Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

Presiden Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun

9 Mei 2025
Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

Kemenkes Budi Gunadi Ungkap Alasan Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC di Indonesia

9 Mei 2025
Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

Bupati Joune Ganda Tinjau Pelaksanaan Job Fit, Hadirkan Tim Pansel Berkompeten

9 Mei 2025

Catatan Pastor Johanis Mangkey Tentang Paus Leo XIV

9 Mei 2025
Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

Ketua Voucke Lontaan Lantik Pengurus PWI Minahasa Selatan Periode 2025-2028

9 Mei 2025
Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

Sah! Royke Anter Jabat Wakil Ketua DPRD Sulut Gantikan Billy Lombok

9 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.