Minut, BeritaManado.com – Setelah 16 jam melarikan diri, Frangki Roring pelaku penikaman seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat DPRD Minut, akhirnya menyerahkan diri, Rabu (21/2/2018) di Mapolres Minut.
Lelaki yang tercatat sebagai warga Desa Laikit Kecamatan Dimembe itu, diantar langsung oleh keluarganya sekitar pukul 04.00 Wita.
“Pelaku datang menyerahkan diri, diantar keluarganya. Pelaku langsung diiterogasi oleh tim penyidik satuan Reskrim,” ujar Kapolres Minut AKBP Alfaris Pattiwael SIK MH melalui Kasubag Humas AKP Hilman Muthalib.
Sementara itu, pelaku saat diinterogasi petugas mengatakan selama pelarian dia merasa ketakutan sehingga memilih pergi ke rumah saudara.
“Saya menyesal sudah menikam dia (korban). Marah karena dia selingkuh,” kata pelaku.
Untuk diketahui saat ini korban Jein Manua saat ini masih dirawat intensif di RS Prof Kandouw Manado karena mengalami dua luka tusukan pada dada bagian atas dan hati.
(Finda Muhtar)
Baca Juga:
ASN Minut Ditikam Suami Saat Bekerja