Sekda Jeffry R Korengkeng dan Peserta Diklat PIM III
Tondano – Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Robby Korengkeng SH MSi mengingatkan kepada seluruh peserta Diklat PIM III Pemkab Minahasa untuk mempraktekkan Manajemen Tim yang efektif di unit kerja masing-masing.
Korengkeng sendiri dalam pemaparannya mengatakan bahwa sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), pejabat eselon III harus bisa memiliki komptensi untuk mengenali seluruh stakeholders terkaitnya dan mampu berkomunikasi secara stratejik. Dengan demikian diharapkan pejabat bersangkutan mampu mengelola program organisasi dengan baik.
“Dari sudut pandang birokrasi pemerintahan, setiap pemimpin kiranya dapat membangun tim kerja yang efektif. Hal ini merujuk pada sebuah perpaduan hubungan yang ebrasal dari unsur eksternal dan internal birokrasi itu sendiri yang memiliki saling ketergantungan dalam menghasilkan nilai tambah bagi tujuan bernegara,” kata Korengkeng.
Materi yang disampaikan oleh Korengkeng dipandu oleh Kaban BKDD Minahasa Drs Melky L Rumate MSi tersebut berlangsung selama 2 jam pada Jumat (4/9/2015) akhir pekan lalu di Aula BKDD Minahasa Sasaran Tondano. Kegiatan tersebut diikuti oleh 30 peserta meliputi 1 orang Kepala Kantor, 4 Kepala Bagian, 3 Sekretaris SKPD, 9 Camat, 11 Kepala Bidang dan 2 Sekretaris Kecamatan. (ads)