Manado – Keberadaan pedagang keliling roda dua yang menjajakkan dagangannya dinilai sangat mempermudah Ibu Rumah Tangga (IRT) untuk berbelanja kebutuhan dapur.
Dengan aktivitas berjualan mengelilingi pemukiman warga, IRT sudah tidak perlu lagi pergi ke pasar atau supermarket untuk membeli sayur-sayuran, ikan dan rempah-rempah.
“Setiap pagi hari, kami merasa sangat terbantu dengan adanya pedagang kebutuhan dapur keliling. Saya tidak perlu lagi berdesak-desakan di pasar. Tawar menawar harga juga bisa dilakukan, sama seperti di pasar,” kata Ibu Adel, warga Kairagi Dua. (Leriando kambey)