Manado, BeritaManado.com – Pengurus Besar Esports Indonesia (ESI) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) turut mensukseskan turnamen Esport Piala Kasad 2022 yang akan digelar tanggal 22 Juli 2022.
Dalam ajang kali ini akan dilakukan seleksi daerah di 15 Komando Daerah Militer (Kodam)dari lima Daerah Regional di Indonesia.
Setiap Wilayah akan melakukan seleksi dengan sistem online dengan total 512 slot untuk menentukan satu tim pemenang.
Ketua Umum ESI Sulut, Laksamana Pertama TNI Adriansyah SE mengatakan Turnamen Esport Piala Kasad 2022 adalah momen yang baik bagi para gamers Sulut untuk berkompetisi dengan sesama gamers dari daerah lainnya.
Adriansyah mengajak kepada seluruh gamers Sulut untuk mendaftarkan diri dalam ajang bergengsi ini agar bisa menunjukan prestasi dalam esport yang diperlombakan sehingga dapat mengharumkan nama Provinsi Sulut.
“Saya mengajak kepada seluruh gamers Sulut untuk mendaftarkan diri dalam perlombaan agar bisa menunjukan prestasi dalam esport yang diperlombakan serta dapat mengharumkan nama Provinsi Sulut,” kata Adriansyah, Rabu (6/7/2022).
Hal senada juga disampaikan Ketua Harian ESI Sulut, Rio Dondokambey, menyatakan Turnamen Esport Piala Kasad 2022 adalah ajang bergengsi sebagai media untuk menghasilkan atlet-atlet esport, dirinya mengajak kepada para gamers untuk bersaing dan menunjukkan prestasi agar dapat mengharumkan nama Provinsi Sulut.
“Kepada para gamers untuk bersaing dan menunjukkan prestasi agar dapat mengharumkan nama Provinsi Sulut,” kata Rio.
Untuk para gamers yang ingin mengikuti ajang bergengsi tersebut dapat mendaftar melalui www.garudaku.com, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :
- Pendaftaran terbuka untuk umum dan Gratis
- Seleksi Daerah dibuka untuk 15 titik sebaran Kodam Indonesia. Untuk Sulut di Kodam XIII Merdeka
- Pendaftaran dilakukan secara online dan terbuka untuk umum melalui situs www.Garudaku.com.
- Tiap Seleksi Daerah diadakan 2 hari yaitu kualifikasi (Online) dan final kualifikasi di hari kedua 16 tim terbaik untuk mencari 1 tim terbaik.
- Usia 15 tahun ke atas (Peserta di bawah 18 tahun wajb menyertakan surat izin orang tua apabila lolos ke Grand Final di Jakarta)
- Memiliki KTP/SIM/Kartu Pelajar
- Setiap tim memilih Kodam terdekat domisili (minimal 2 peserta wajib memilk KTP sesuai wilayah Kodam yang dipilih)
- Dilarang mengikuti seleksi 2x atau lebih, jika terbukti melakukan, maka akan didiskualifikasi dan digantikan oleh tim di bawah posisinya.
- Tim terbaik di tiap Kodam akan diberangkatkan ke Jakarta melalui titik kumpul Makorem/ Makodam terdekat yang dipilih pada tanggal 19 Agustus 2022
- Semua akomodasi ditanggung panitia (tidak ada pungutan biaya apapun pada acara ini. Ketentuan pertandingan Bermain di 5 Map (5 Rounds) Menggunakan Sistem Official PUBGM
(abinenobm)