Kotamobagu, BeritaManado.com — Partai puncak final BMR Cup usia 10 tahun se-Sulut yang dihelat sejak 5 November 2020 menyajikan laga derby (Tim satu Kota Manado) antara Panther Bahu FC vs Maesa Sulut.
Perang saudara yang mempertemukan kedua tim yang rencananya akan dihelat Minggu (8/11/2020) di lapangan Bilalang Kotamobagu Utara diprediksi berlangsung panas.
Pasalnya, bentrok kedua tim ini menjadi laga Big Match karena sejak festival sepak bola ini bergulir kedua tim sudah diperhadapkan dengan hasil akhir imbang.
Untuk itu, menghadapi bentrok bertajuk perang saudara manager tim Panther Bahu FC Arfan Basuki bersama pelatih Marlon Wuwungan sudah mempersiapkan dan merancang strategi khusus bagi tim agar anak-anak asuhan mereka bisa tampil sebagai juara di BMR Cup.
“Yang pasti kami sudah punya strategi khusus untuk meredam permainan anak-anak dari tim Maesa Sulut di laga final nanti. Dan anak-anak Panther saat ini kita biarkan refreshing sambil latihan ringan pada Sabtu nanti, agar supaya mereka bisa tampil bugar di laga final Minggu besok,” tutur pelatih Marlon sapaan akrabnya, Sabtu (7/11/2020).
Ia kemudian, sedikit membocorkan terkait persiapan tim, sebab dengan hasil tim yang keluar hingga laga final sudah maksimal, apalagi tim ini hanya mempunyai waktu persiapan kurang lebih satu bulan untuk mengikuti festival sepak bola ini.
“Iya waktu persiapan tim ini memang sangat singkat Puji Tuhan, Syukur Alhamdulillah sejauh ini tim telah mendapatkan hasil baik. Dan kami janji di laga final nanti akan memberikan yang terbaik untuk bisa tampil sebagai pemenang,” tukas coach Marlon dengan nada optimis.
Janji coach Marlon bukan tanpa alasan sebab perjalanan tim Panther Bahu FC yang keluar sebagai finalis juga sangat meyakinkan di BMR Cup ini.
Dimana laga perdana tim Panther Bahu FC mampu menahan imbang tim Maesa Sulut, kemudian di laga kedua menggilas tim Putra Bungko Tumuyo (Bolsel) dengan skor meyakinkan 3-0.
Selanjutnya pada laga ketiga hari pertama Tim Panther Bahu FC mengoyak tim Diktra Sport dengan keunggulan 4-0 sekaligus membawa tim Panther Bahu FC menuju 8 besar.
Di hari kedua, tim Panther Bahu FC masih tampil trengginas dengan membabat tim Aruman Jaya B dengan skor telak 3-0 tanpa balas hingga membawa tim yang berhome base di kelurahan Bahu tepatnya Kompleks Unsrat Manado ini lolos ke 4 besar.
Dan sebelum keluar sebagai finalis menghadapi tim Maesa Sulut yang telah memastikan diri lebih dulu sebagai finalis tim Panther Bahu FC harus melewati halangan tim Bintang Kansa dengan hasil tipis 1-0 untuk kemenangan tim Panther Bahu FC.
“Mudah-mudahan anak-anak bermain lebih bagus dan baik di babak final Minggu nanti karena target kami juara satu, kalau juara dua atau tiga itu sudah sering, maka dari itu kami harus menang di babak final ini agar bisa menjadi juara satu,” ucap coach Marlon.
(***/Finda Muhtar)