Manado – Kembalinya Jimmy Rimba Rogi untuk kota Manado membuat masyarakat yang pernah bekerja sebagai keamanan di pusat kota bernostalgia.
Anton Jokom, warga Wanea yang mengaku mantan preman mengaku seperti bernostalgia.
“Dengan resminya panglima Imba sebagai bakal calon Walikota Manado, itu membuat kami bernostalgia. Dulu waktu panglima menjabat Walikota dan ada “pembersihan” di Pasar 45, kami sempat takut kalau kami akan kehilangan pekerjaan.
Tapi dengan berjalannya waktu ternyata kami salah. Justru hidup kami jadi lebih tertata. Pekerjaan jelas dan kami tidak diburu pihak berwajib terus”, ujarnya sambil tertawa.
Majunya Jimmy Rimba Rogi dalam Pilkada Manado kali ini, membawa harapan baru bagi Anton dan kawan-kawan.
“Jelas kami bahagia. Setidaknya ada harapan untuk kami bahwa tokoh yang membawa perubahan bagi kami telah kembali. Semoga harapan ini tidak sia-sia”, tambahnya. (srisuryapertama)