Jakarta, BeritaManado.com — Perayaan Hari Raya Natal 25 Desember 2021 tinggal 8 hari lagi atau sudah semakin dekat.
Hal ini secara otomatis memotivasi masyarakat yang akan merayakannya untuk melakukan segala sesuatu yang berhubungan dengan hari Natal tersebut.
Namun, Senator RI Dr Maya Rumantir MA PhD mengatakan bahwa persiapan hari adalah yang paling utama
Saat dihubungi BeritaManado.com, Jumat (17/12/2021) mengatakan bahwa semua persiapan secara jasmani dan rohani memang perlu dilakukan.
Namun demikian ditekankan Senator Maya Rumantir bahwa persiapan hati atau batin selayaknya jadi prioritas setiap umat yang akan merayakan Natal, apalagi tahun 2021 ini perayaannya dipastikan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
“Tahun 2021 ini kita merayakan Natal tidak seperti biasanya, karena terbatasnya ruang gerak lantaran adanya Pandemi COVID-19 yang hingga kini masih terus terjadi,” ungkapnya. Hal ini selayaknya membuat umat manusia perbanyak refleksi batin, sehingga dapat merayakan Natal dengan hati yang bersih,” ujarnya.
Natal itu sendiri bagi Senator Maya Rumantir dan keluarga merupakan momentum untuk berbagi damai dan sukacita kepada siapa saja, mulai dari keluarga, kerabat dan semua orang yang dijumpai dimana saja.
“Jangan sampai Natal hanya dirayakan sebagai sebuah rutinitas tahunan, sehingga tidak meninggalkan kesan yang dapat membangun karakter kerohanian yang senantiasa mengandalkan Tuhan,” tutur Senator Maya Rumantir.
(Frangki Wullur)