Ratahan – Ada pihak-pihak yang telah memaksakan terpilihnya Jones Suoth sebagai Ketua di musyawarah daerah (musda) KNPI Minahasa Tenggara Senin (10/11/2014).
“Musda hanya formalitas! Sebelum dimulai Ketuanya sudah ada, settingan ini membuat KNPI seperti organisasi abal-abal dan ini sangat mencederai kemurnian berorganisasi pemuda, Musda KNPI Mitra memalukan!,” ujar Vian Borang dari Esandom Kecamatan Tombatu Timur kepada BeritaManado.com, Senin (10/11/2014).
Lebih lanjut Vian menjelaskan jika alasananya tersebut terbukti dengan tidak dilaksanakannya roll call dan saat pengusulan calon Ketua KNPI dari waktu lima menit yang ada , ternyata langsung dipotong untuk mensahkan calon yang telah disiapkan.
“Tidak ada roll call dan saat diberikan waktu lima menit untuk mengusulkan nama baru, baru satu menit langsung pihak panitia berteriak sah! Ya terpilihlah Jones Suoth secara aklamasi,” tutupnya kecewa.(quin)
Baca juga:
- Kiki Kecewa Pimpinan Sidang Musda KNPI Mitra Tak Paham AD-ART
- Terpilih dari Musda yang Dianggap Memalukan, Ini Tanggapan Jones
- “Tidak Kuorum itu Tak Bisa Aklamasi”