MANADO – Rolling pejabat di jajaran eselon II Pemprov Sulut, dilakukan di beberapa SKPD di Antaranya Biro Tata Pemerintahan, dan Humas Pemprov Sulut. Di mana Bartolomeus Mononutu dipromosikan menjadi Kepala Badan Pengelola Kawasan Perbatasan menggantikan Max Gagola.
Pelantikan dipimpin oleh Wakil Gubernur Dr Djouhari Kansil. Mutasi ini berdasarkan SK Gubernur no 821.2/BKD/SK/41/2012.
Kansil mengatakan, yang terpenting pejabat harus mampu beradaptasi dengan lingkungan kerja untuk menguasai tugas pokok dan fungsi (tupoksi). Selain itu, menurut Kansil, pejabat tersebut mampu melakukan konsolidasi internal di setiap instansi. “Serta melakukan terobosan yang inovatif, kreatif dan produktif,” kata Kansil.
Kansil, menambahkan, pejabat harus mampu beradaptasi dengan lingkungan kerja untuk menguasai tugas pokok dan fungsi (tupoksi).
Kata dia, pejabat juga harus transparan dan harus mengutamakan pelayanan prima. “Pelayanan prima dalam arti pelayanan cepat, tepat, adil dan akuntabel, yang ditandai dengan pelayanan tidak berbelit-belit,” katanya.
Kansil pun mengatakan, pada dasarnya roling pejabat merupakan hal yang biasa di pemerintahan. Kata dia, roling pejabat juga dilakukan agar tidak terjadi kejenuhan di jabatan sehingga mengakibatkan kinerja sang pejabat menjadi menurun.(jor)