Airmadidi – Dalam tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Minahasa Utara (Minut) 2015-2020, Bupati Drs Sompie Singal MBA dan Wakil Bupati Yulisa Baramuli SH yang sama-sama mencalonkan diri sebagai papan satu, diberi kesempatan untuk mengambil cuti mengikuti kampanye.
Terkait kondisi ini, Sekretaris Daerah (Sekda) Minut Ir Sandra TP Moniaga MSi mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Minut agar bekerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas.
Moniaga menghimbau para ASN agar terus bekerja dengan baik walau Bupati dan Wakil Bupati sedang melaksanakan kampanye.
“Jangan sampai ada masa kampanye bupati dan wabup maka tugas dan kerja dilaksanakan asal-asalan. Supaya siapapun yang dipilih nantinya akan menikmati hasil kerja kita,” tegas Sekda. (Finda Muhtar)