• Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Info IKLAN
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Kota Tomohon
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Mitra
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • COVID19
  • Sangihe, Talaud, Sitaro
  • Bolmong Raya
  • Kota Kotamobagu
  • Boltim
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Kota Tomohon
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Mitra
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • COVID19
  • Sangihe, Talaud, Sitaro
  • Bolmong Raya
  • Kota Kotamobagu
  • Boltim
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
POLDA Sulut POLDA Sulut POLDA Sulut
Home Agama dan Pendidikan

Meriah, HUT ke-33 KPRS dan Hapsa Remaja Sinode GMIM Diikuti 4.000 Peserta

by Alfrits
Minggu, 29 Januari 2023, 07:42 am
in Agama dan Pendidikan, Berita Utama, Kota Manado
  • 28shares
Puncak hari ulang tahun (HUT) ke-33 Komisi Pelayanan Remaja Sinode (KPRS) Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) sekaligus Hari Persatuan (Hapsa) Remaja Sinode GMIM tahun 2023 disyukuri lewat ibadah agung, Sabtu (28/1/2023). Foto: Ist

Manado, BeritaManado.com — Puncak hari ulang tahun (HUT) ke-33 Komisi Pelayanan Remaja Sinode (KPRS) Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) sekaligus Hari Persatuan (Hapsa) Remaja Sinode GMIM tahun 2023 disyukuri lewat ibadah agung, Sabtu (28/1/2023).

Ibadah dipimpin Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt DR. Hein Arina, STh, MTh dan didahului pembukaan oleh Ketua Badan Pekerja Wilayah GMIM Sentrum Manado, Pendeta Florence Monigir-Laoh yang juga adalah Ketua Jemaat GMIM Sentrum Manado.

Pdt Hein Arina dalam khotbahnya, mengingatkan remaja agar peduli dan cinta lingkungan demi menghindari bencana.

Ketua Panitia Kegiatan Penatua Rio Dondokambey melaporkan bahwa tahun ini sangat bersejarah karena agenda itu diikuti oleh 4000 peserta dari berbagai lomba yang digelar.

BERITA TERKAIT:

Rio Dondokambey Dilantik sebagai Sekjen DPP Taruna Merah Putih, Vanda Sarundajang Ucapkan Selamat

Siang Ini Hasto Kristiyanto Lantik Hendrar Prihadi – Rio Dondokambey, Ketua Umum dan Sekjend DPP Taruna Merah Putih

Sementara Ketua KPRS GMIM Penatua dr. Michaela Paruntu mengaku salut kepada panitia yang telah bekerja keras dan mengajak remaja selalu setia dan takut akan Tuhan dalam segala situasi.

Usai ibadah agung, Rio Dondokambey dan timnya membuka salah satu mata lomba gerak jalan di GMIM Zaitun, didampingi Ketua FKUB Sulut Pdt Lucky Rumopa.

Penatua Rio melepas peserta pertama sebagai simbol dimulainya rangkaian lomba.

Ibadah yang dihadiri sekitar 3000 peserta tersebut, membuat arus lalu lintas di kawasan Gereja Sentrum macet total.

Namun koordinasi apik Panji Yosua, kepolisian serta Dinas Perhubungan membuat pengaturan berjalan aman.

HUT KPRS dan Hapsa Remaja Sinode GMIM tahun 2023 bakal diramaikan dengan 10 mata lomba di 5 Gereja di Wilayah GMIM Sentrum.

Menurut Stefan Obadja Voges sebagai Ketua Harian Panitia Pelaksana, ada beberapa kegiatan yang sudah dilakukan seperti napak tilas, sharing pelayanan, ibadah KPI dan berbagai lomba .

Menurut Stefan, pada Jumat (27/1/2023), digelar Kebaktian Penyegaran Iman dipimpin oleh Pdt Roy Tamaweol.

Di kesempatan itu, kata Stefan, Pdt Roy mengatakan bahwa manusia sesungguhnya hanya sesuatu yang tak dapat dibandingkan dengan keseluruhan ciptaanNya.

Pdt Roy ingin mengingatkan para remaja GMIM agar terus menyadari bahwa manusia dan alam merupakan suatu paket ciptaan Tuhan, sehingga manusia harus selalu menyatu dengan alam

Ibadah itu sekaligus mendoakan Kota Manado yang baru saja dilanda bencana banjir dan longsor.

Stefan bersyukur ibadah boleh terlaksana di tengah ketidakpastian cuaca.

“Namun karena doa dan iman maka cuaca ekstrim yang melanda Kota Manado sejak subuh membaik di sore hari dan KPI pun bisa dilaksanakan,” ujarnya.

Stefan menambahkan, pada 14 Januari 2023 telah lebih dahulu dilaksanakan napak tilas dan sharing pelayanan.

Napak tilas dilakukan dalam rangka ziarah ke makam para mantan KPRS yang telah mendahului.

Sementara sharing pelayanan adalah acara dialog dengan para mantan pelayan KPRS yang masih hidup.

Sebagai informasi, Ketua Panitia Pelaksana pada kegiatan ini adalah Penatua Rio Dondokambey, Stefan Obadja Voges di posisi Ketua Harian, Penatua Imanuel Sompie Sekretaris dan Penatua Lanny Lapian sebagai Bendahara Panitia.

(Alfrits Semen)




Berita Terpopuler

  • Siang Ini Hasto Kristiyanto Lantik Hendrar Prihadi – Rio Dondokambey, Ketua Umum dan Sekjend DPP Taruna Merah Putih
  • Bitung Masuk Kota Terbahagia di Sulut, Urutan Pertama Kotamobagu
  • PDIP Sulut Disebut Masih akan Berjaya di 2024
  • Gabung Golkar, Ronny Sompie Siap Maju Caleg DPR RI
  • Tergiur Tubuh Korban saat Tidur, Pencuri di Manado Perkosa Wanita 35 Tahun di Kamar Kos
  • Kasus Kriminalisasi Pendeta Terus Bergulir di Pengadilan Negeri Tondano
  • Panas Terik, Olly Dondokambey Bagikan Langsung Pangan Murah ke Warga
  • Presiden Jokowi Tetapkan Syarat Menpora Baru Pengganti Zainudin Amali
  • Demo di Kantor DPRD Provinsi, Ini 5 Tuntutan Warga Minut

Berita Terbaru

  • Kunjungan ke ‘Negeri 47 Pulau’, Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto Resmikan Mako Polres Sitaro Selasa, 21 Maret 2023, 13:55
  • Giliran Bank Mandiri Nyata Ikut Berkontribusi di Program Maurits Mantiri – Hengky Honandar Selasa, 21 Maret 2023, 13:29
  • Dilantik Ketua DPD IPI Sulut, Magdalena Wulur Siap Dukung Pembangunan Pariwisata Minut – Bitung Selasa, 21 Maret 2023, 13:15
  • Jokowi Beri Masukan ke PDI Perjuangan Cari Figur Capres Pemimpin Berkelanjutan Selasa, 21 Maret 2023, 12:21
  • Sri Mulyani Ungkap Ada yang Lapor Harta Miliaran, Padahal Transaksi Triliunan, Siapa? Selasa, 21 Maret 2023, 12:04
  • OJK Optimis ASEAN Jadi Episentrum Pertumbuhan Ekonomi Selasa, 21 Maret 2023, 11:32
  • Penghargaan dari Jokowi, Kota Manado Terbaik dalam Pengendalian Covid-19 Selasa, 21 Maret 2023, 10:51
  • BRI dan Citilink Tawarkan 420 Ribu Tiket Pesawat dan Potongan Hingga 80 Persen Selasa, 21 Maret 2023, 10:26
  • Pemkab Minsel Sukses Beri Perlindungan Untuk Pekerja Rentan Selasa, 21 Maret 2023, 10:09
  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 28shares
Tags: gmimhapsa remaja gmimHut kprs gmimRio Dondokambey

Kategori

Ads

  • Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Info IKLAN
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Kota Tomohon
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Mitra
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • COVID19
  • Sangihe, Talaud, Sitaro
  • Bolmong Raya
  • Kota Kotamobagu
  • Boltim
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita

© 2008-2023 PT. Berita Manado Communication. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Kota Tomohon
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Mitra
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • COVID19
  • Sangihe, Talaud, Sitaro
  • Bolmong Raya
  • Kota Kotamobagu
  • Boltim
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita

© 2008-2023 PT. Berita Manado Communication. All rights reserved.