
Amurang, BeritaManado — Polres Minahasa Selatan (Minsel), pada Sabtu (14/7/2018) menggelar acara akbar bertajuk ‘Gebyar Hari Bhayangkara ke-72’.
Gebyar Hari Bhayangkara ke-72 Polres Minsel, dikemas dalam bentuk kegiatan jalan sehat dan olahraga bersama antara Polri, TNI, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta masyarakat.
Kegiatan diawali dengan jalan sehat dan dilanjutkan dengan berbagai kegiatan serta penyerahan hadiah kepada para pemenang sejumlah kegiatan yang dilombakan selama perayaan Hari Bhayangkara, senam tobelo, goyang balon, lari karung serta pembagian ratusan hadiah ‘door prize’.
“Acara ini diselenggarakan untuk meramaikan dan memeriahkan Hari Bhayangkara ke-72, yang diperingati pada tanggal 1 Juli 2018. Juga untuk menciptakan soliditas TNI, Polri dan segenap elemen masyarakat guna mensukseskan program-program Pemerintah,” ucap Kapolres Winardi Prabowo.
Terpantau Wakil Bupati Minsel, Franky Donny Wongkar SH hadir bersama ribuan peserta lainnya, membanjiri acara ‘Gebyar Hari Bhayangkara ke-72’ yang diselenggarakan keluarga besar Polres Minsel ini.
(TamuraWatung)